Saturday, March 15, 2014

Tragedi Malaysia Airlines : Otoritas Malaysia Perintahkan Penghentian Pencarian Pesawat MAS Disekitar Laut China Selatan


Tragedi Malaysia Airlines : Otoritas Malaysia Perintahkan Penghentian Pencarian Pesawat MAS Disekitar Laut China Selatan 
wikimedia commons

Otoritas Malaysia telah menghentikan pencarian pesawat Malaysia Airlines (MAS) MH370 di sekitar Laut China Selatan. Hal ini dilakukan setelah hasil penyelidikan menunjukkan bahwa pesawat tersebut putar balik ke arah barat.


Demikian pengumuman Perdana Menteri (PM) Malaysia Najib Razak dalam konferensi pers yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia.



"Kami menghentikan operasi kami di Laut China Selatan dan meninjau ulang pengerahan aset-aset kami," kata Najib dalam konferensi pers hari ini, Sabtu (15/3/2014).



Konferensi pers ini digelar di Hotel Sama Sama yang berada di areal Bandara Internasional Kuala Lumpur. PM Najib didampingi oleh Datuk Hishammuddin Tun Hussein, Pemangku Menteri Transportasi Malaysia, Kepala Departemen Penerbangan Sipil Datuk Azharuddin Abdul Rahman dan Ketua Pegawai Eksekutif Penerbangan MAS, Ahmad Jauhari Yahya, MAS, serta Panglima Angkatan Bersenjata Malaysia.



Ini merupakan pertama kalinya PM Najib berbicara kepada pers mengenai pesawat MAS yang hilang pada Sabtu, 8 Maret tersebut.


Sumber berita DetikNews 


0 komentar:

Post a Comment