Saturday, March 29, 2014

Tawur Agung Kesanga, Umat Hindu Tengger Turun Gunung

Tawur Agung Kesanga, Umat Hindu Tengger Turun Gunung
suarasurabaya.net
Dipastikan umat Hindu Tengger, yang berada di kawasan Gunung Bromo, Probolinggo, bakal turun gunung mengikuti persembahyangan Tawur Agung Kesanga di lapangan Tugu Pahlawan, Surabaya, jelang Nyepi 2013.

Made Sueca ketua panitia Nyepi 2013 kepada suarasurabaya.net, Rabu (6/3/2013) menjelaskan itu menyoal bakal hadirnya warga dari sejumlah kawasan mengikuti persembahyangan Tawur Agung Kesanga.

“Pengurus serta sesepuh umat Hindu di Tengger, Bromo, Probolinggo memberikan kepastian bakal hadir di Tugu Pahlawan untuk mengikuti persembahyangan Tawur Agung Kesanga, Senin (11/3/2013) mendatang,” kata Made Sueca.

Tidak hanya umat Hindu Tengger yang bakal hadir, tetapi beberapa pemangku pura dan pandita umat Hindu Tengger, kata Made Sueca juga telah memberikan kepastian bahwa mereka akan hadir dalam persembahyangan jelang Nyepi 2013 tersebut.

Warga Tengger yang bermukim di kawasan pegunungan Bromo, Probolinggo, sejak lama merupakan penganut Hindu yang taat dan masih menjaga adapt istiadat serta tradisi yang berkenaan dengan nilai-nilai keagamaan.

Sejak sekitar 5 tahun lalu, umat Hindu Tengger, kerap mengikuti upacara persembahyangan keagamaan bersama umat Hindu lainnya termasuk mereka yang ada di Kota Surabaya, khususnya pada hari-hari besar agama Hindu.

“Tahun ini, kembali saudara-saudara kami yang berada di Tengger, akandatang ke Surabaya. Turun gunung mengikuti persembahyangan agung sebagai satu diantara rangkaian persembahyangan Nyepi,” tukas Made Sueca pada suarasurabaya.net, Rabu (6/3/2013).

Sementara itu, dipastikan kembali bahwa pada Senin (11/3/2013) mendatang, ribuan umat Hindu dari berbagai kota di sekitar Surabaya, termasuk umat Hindu Tengger bakal mengikuti persembahyangan Tawur Agung Kesanga di lapangan Tugu Pahlawan, Surabaya.(tok)

0 komentar:

Post a Comment