Saturday, March 29, 2014

Tragedi Malaysia Airlines: Temuan FBI Atas Simulator Penerbangan Pilot MH370, Akan Segera Diumumkan

Tragedi Malaysia Airlines: Temuan FBI Atas Simulator Penerbangan Pilot MH370, Akan Segera Diumumkan
ibtimes.com 

Biro Investigasi Federal Amerika Serikat alias FBI telah melakukan penyelidikan atas simulator penerbangan milik pilot pesawat Malaysia Airlines (MAS) MH370, Kapten Zaharie Ahmad Shah. Namun FBI tak menemukan sesuatu yang seram atau buruk dalam simulator tersebut.

Hal tersebut disampaikan Plt Menteri Transportasi Malaysia Datuk Seri Hishammuddin Hussein seperti dilansir kantor berita Reuters, Sabtu (29/3/2014).

Namun pejabat tinggi Malaysia itu menolak berkomentar lebih jauh mengenai masalah ini sampai temuan-temuan FBI tersebut selesai dibahas dengan kepolisian Malaysia.

"Hal itu akan diumumkan oleh Inspektur Jenderal Kepolisian, yang telah menyorot empat kemungkinan skenario tentang apa yang menyebabkan pesawat menghilang, yakni terorisme, pembajakan, masalah pribadi dan psikologi, atau kegagalan teknis," tutur Hishammuddin.

"Skenario-skenario tersebut telah dibahas panjang lebar dengan badan-badan intelijen yang berbeda," imbuh Hishammuddin.

Disampaikannya, selain FBI, badan Central Intelligence Agency (CIA), Dinas Intelijen Rahasia Inggris (MI6) dan badan-badan China juga terlibat dalam penyelidikan atas simulator penerbangan milik Kapten Zaharie.

Sebelumnya pada 14 Maret lalu, aparat polisi menggeledah kediaman Kapten Zaharie (53) dan menyita simulator penerbangannya untuk diperiksa. Hal itu dilakukan setelah Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Najib Tun Razak mengumumkan bahwa pesawat MH370 diduga telah dialihkan ke rute lain dengan sengaja. Kepolisian Malaysia juga telah menggeledah rumah kopilot Fariq Abdul Hamid (27).
Untuk informasi Tragedi Malaysia Airlines lainnya Klik Ini.
 
detiknews.com

0 komentar:

Post a Comment