West Ham vs Liverpool 1-2, Liga Inggris 2014
article.wn.com |
Dua penalti dari Steven Gerrard membawa hasil Liga Inggris antara West Ham vs Liverpool berkesudahan dengan skor 1-2 di Stadion Upton Park,
Minggu (6 April 2014). Dengan hasil tersebut, Liverpool berhak
memuncaki klasemen Liga Inggris lagi dengan menggeser posisi Chelsea.
Meski bermain di hadapan para pendukung lawan, Liverpool nyatanya tak
gentar dan masih bisa menunjukkan performa terbaiknya. Kesempatan
pertama mereka dapat di menit awal lewat tendangan bebas Luis Suarez.
Suarez kembali menjadi ancaman nyata bagi pertahanan West Ham. Hal
itu terbukti di menit 19 ketika bola tendangan Suarez masih membentur
tiang gawang West Ham.
Pada menit 44, Suarez menjadi aktor terciptanya gol pertama Liverpool. Aksinya memaksa James Tomkins
melakukan handball di kotak penalti West Ham dan wasit langsung
menghadiahi penalti bagi Liverpool. Steven Gerrard yang maju sebagai
algojo pun berhasil membawa Liverpool unggul.
Namun keunggulan itu tidak bertahan lama
lantaran semenit kemudian Guy Demel berhasil menyamakan kedudukan.
Demel sendiri juga mencetak gol di pertemuan kedua tim di Anfield lalu,
tapi sayangnya saat itu gol ia ciptakan ke gawang timnya sendiri.
Di babak kedua, West Ham hampir bisa membalikkan keadaan jika saja bola sundulan Andy Carroll tak membentur mistar gawang Liverpool yang dijaga Simon Mignolet.
Liverpool kemudian kembali mendapat hadiah penalti saat Adrian mengganjal Jon Flanagan di menit 70. Gerrard yang kembali maju sukses membuat Adrian harus memungut bola dari gawangnya lagi.
Jelang akhir pertandingan, untuk kali ketiga bola membentur tiang
gawang. Dan kali ini Suarez yang melihat bola tendangannya masih
terhalang oleh tiang gawang West Ham.
Untuk informasi liga Inggris lainnya Klik Liga Inggris.
West Ham 1-2 Liverpool (Demel 45’ / Gerrard 44’-pen, 71’-pen)
West Ham: Adrian; Guy Demel, James Tomkins, Winston Reid, Pablo Armero; Mark Noble, Matthew Taylor (Matthew Jarvis 78’); Mohamed Diame (Carlton Cole 85’), Stewart Downing, Kevin Nolan (Antonio Nocerino 67’); Andy Carroll
Liverpool: Simon Mignolet; Glen Johnson,
Martin Skrtel, Mamadou Sakho, Jon Flanagan; Steven Gerrard, Jordan
Henderson, Philippe Coutinho (Lucas Leiva 46’); Raheem Sterling, Luis
Suarez, Daniel Sturridge (Kolo Toure 85’)
aktualpost.com
0 komentar:
Post a Comment