Barcelona vs Atletico Madrid 1-1, Liga Champion 2014
iberita.com |
Hasil pertandingan perempat final Liga Champions 2014 antara Barcelona vs Atletico Madrid
berakhir dengan skor 1-1, Rabu (2 April 2014) dini hari WIB. Barca
lolos dari kekalahan berkat gol Neymar setelah Diego Ribas sempat
membawa Atletico unggul lebih dahulu.
Apa yang ditakutkan Gerardo Martinez terjadi. Intensitas serangan
Atletico yang membuatnya khawatir terjadi saat di menit kelima Atletico
nyaris memimpin lewat aksi David Villa.
Bahkan Barca sudah harus melakukan pergantian pemain di menit 12. Gerard Pique
tak mampu melanjutkan pertandingan dan posisinya digantikan Marc
Bartra. Menit 30, giliran tim tamu yang melakukan pergantian setelah
Diego Ribas menggantikan Diego Costa.
Barca yang di pertandingan ini sulit menembus pertahanan Atletico baru mencetak peluang berarti di menit 45. Tendangan keras Neymar dari luar kotak penalti sayangnya masih melambung sedikit diatas gawang Thibaut Courtois.
Beberapa saat kemudian, Atletico hampir membuat Barca tertinggal lewat aksi David Villa. Beruntung bahwa Jose Pinto masih mampu membuat penyelamatan bagus.
Gol bagi Atletico lahir di menit 56. Gol tercipta dengan cara
spektakuler oleh Diego Ribas. Melewati hadangan Xavi Hernandez, Diego
melepaskan tendangan melengkung dari sisi kiri pertahanan Barca. Posisi
Pinto yang salah juga turut mempengaruhi terciptanya gol.
Barca kemudian semakin aktif melakukan serangan. Tak jarang, para
pemain Atletico langsung turun semua ke pertahanan timnya ketika pemain
Barca menguasai bola.
Akan tetapi, gawang mereka akhirnya bobol juga di menit 71. Kerjasama manis antara Andres Iniesta dan Neymar membuat gawang Courtois bobol oleh nama kedua. Skor menjadi 1-1!
Total delapan kartu
kuning yang keluar di pertandingan ini membuktikan bagaimana intensitas
yang terjadi di lapangan. Dari delapan kartu kuning tersebut, enam
diantaranya diperuntukkan pada pemain Atletico demi mengganjal laju
serangan para pemain Barca.
Untuk informasi Liga Champions Klik Ini.
Barcelona 1-1 Atletico Madrid (Neymar 71’ / Diego 56’)
Barcelona: Jose Pinto; Daniel Alves, Gerard Pique (Marc Bartra 12’), Javier Mascherano, Jordi Alba; Sergio Busquets, Xavi Hernandez, Andres Iniesta; Cesc Fabregas (Alexis Sanchez 68’), Neymar, Lionel Messi
Atletico Madrid: Thibaut Courtois; Juanfran, Miranda,
Diego Godin, Filipe Luis; Tiago Mendes, Gabi Fernandez, Koke, Arda
Turan (Cristian Rodriguez 77’); David Villa (Jose Sosa 71’), Diego Costa
(Diego Ribas 30’)
0 komentar:
Post a Comment