Saturday, May 17, 2014

Barcelona vs Atletico Madrid 1-1, Atletico Madrid Juara Liga Spanyol 2014

Barcelona vs Atletico Madrid 1-1, Atletico Madrid Juara Liga Spanyol 2014
matchball.com
Atletico Madrid berhasil menjuarai Liga Spanyol 2014 setelah hasil pertandingan Liga Spanyol 2014 antara Barcelona vs Atletico Madrid berakhir dengan skor imbang 1-1 di Stadion Camp Nou, Sabtu (17 Mei 2014). Dengan hasil imbang ini, Atletico tetap unggul 3 poin atas Barcelona dan Real Madrid di bawahnya.
Atletico sebenarnya sudah mendapat cobaan di awal pertandingan. Striker utama mereka, Diego Costa, sudah mengalami cedera di menit 16 dan digantikan oleh Adrian Lopez.
Bahkan di menit 22, Arda Turan juga mengikuti jejak Costa. Pemain asal Turki itu mengalami cedera setelah berbenturan dengan Cesc Fabregas dan memaksanya tak bisa melanjutkan pertandingan. Posisinya pun diisi oleh Raul Garcia.
Barca yang merasa diatas angin pun semakin percaya diri untuk cepat dalam mencetak gol. Alexis Sanchez hampir mewujudkannya di menit 25 saat bola hasil sundulannya masih tepat di pelukan Thibaut Courtois.
Tapi di menit 34, Courtois tak kuasa membendung gol spektakuler Alexis. Menerima umpan dari Lionel Messi, pemain asal Chile itu melesatkan tendangan keras dari sudut sempit dan bola bersarang telak di gawang Courtois.
Di babak kedua, Atletico mendadak menjadi tim yang berbeda karena kekalahan hanya akan membuat mereka tersenyum kecut di akhir pertandingan. Maka, serangan mulai mereka lancarkan dan hampir berbuah hasil di menit 47 saat tendangan David Villa masih membentur tiang gawang.
Di menit 49, barulah gol Atletico tercipta. Meneruskan tendangan penjuru Koke, tandukan keras Diego Godin membuat Barca kembali harus bekerja keras mencari gol lagi.
Seakan dilanda rasa panik, Gerardo Martino menurunkan Neymar di menit 62. Padahal, sang striker sendiri belum pada kondisi 100 persen fit karena baru sembuh dari cedera.
Barca sebenarnya berhasil mencetak gol di menit 65 melalui Messi. Sayang, wasit menganulir gol itu karena menilai Messi sudah berada dalam posisi offside.
Di sisa menit pertandingan, Atletico lebih banyak bermain bertahan dan pada akhirnya mereka sukses mengakhiri musim sebagai yang terbaik. Atletico Madrid juara Liga Spanyol 2014!
Untuk informasi liga spanyol Klik ini.  

Barcelona 1-1 Atletico Madrid (Alexis 34′ / Godin 49′)
Barcelona: Jose Pinto; Daniel Alves, Gerard Pique, Javier Mascherano, Adriano; Sergio Busquets (Alex Song 57′), Cesc Fabregas (Xavi Hernandez 77′), Andres Iniesta; Pedro Rodriguez (Neymar 62′), Alexis Sanchez, Lionel Messi

Atletico Madrid: Thibaut Courtois; Juanfran, Joao Miranda, Diego Godin, Filipe Luis; Tiago Mendes, Gabi Fernandez, Koke, Arda Turan (Raul Garcia 22′); David Villa, Diego Costa (Adrian Lopez 16′, Jose Sosa 71′)

sumber: aktualpost.com

0 komentar:

Post a Comment