Monday, November 24, 2014

Aktifitas Berjalan Kaki Dapat Membakar kalori

Aktifitas Berjalan Kaki Dapat Membakar kalori 
palesport.wordpress.com
Berjalan merupakan salah satu aktivitas sehari-hari yang bisa membakar kalori namun tetap menyenangkan. Tak heran mereka yang sibuk kerap menjadikan berjalan sebagai pilihan olahraga favorit. Nah, agar kalori yang terbakar makin banyak, berjalan seperti apa yang dianjurkan?
Kunci utamanya adalah berjalan lebih jauh. Disebutkan bahwa semakin jauh Anda berjalan, maka semakin banyak pula kalori yang Anda bakar. Memerhatikan jarak tempuh saat berjalan juga disebut-sebut penting untuk diperhatikan sebelum Anda berkonsentrasi pada peningkatan kecepatan.
Menurut pakar Wendy Bumgardner, membawa sedikit bawaan saat berjalan juga membantu Anda membakar kalori lebih banyak. Hanya saja perlu diperhatikan dengan tepat persiapannya, jangan sampai yang terjadi Anda justru menjadi cedera.
"Tambahan beban berarti tambahan tekanan juga pada sendi Anda. Yang penting, tempatkan beban di sebuah ransel atau rompi agar tubuh tetap seimbang dan postur tubuh Anda tidak berubah," ungkap Bumgardner.
Menurutnya, keseimbangan saat berjalan merupakan faktor penting karena berjalan dengan postur tubuh yang buruk atau tak seimbang berisiko tinggi cedera.
Selain itu, berjalan di tanjakan atau naik turun tangga juga disebutkan Bumgardner dapat membantu Anda membakar kalori lebih banyak dibandingkan jika Anda berjalan di jalan yang datar atau turunan.
"Dengan berjalan di tanjakan, 60 persen kalori terbakar lebih banyak. Ekstra kalori juga terbakar jika Anda naik turun tangga," imbuh Bumgardner.
Sementara itu, menurut Katy Bowman, seorang ilmuwan biomekanik dari Ventura, California, jalan kaki adalah kebutuhan dasar manusia seperti halnya makan. Hal ini ia sampaikan dalam bukunya, 'Move Your DNA: Restore Your Health Through Natural Movement'.
"Jalan kaki adalah makanan super sekaligus gerakan yang penting bagi manusia. Makanya lebih gampang bergerak ketimbang harus berolahraga kan," kata Bowman seperti dikutip dari Reuters, Selasa (25/11/2014).
Sumber berita DetikHealth

0 komentar:

Post a Comment